Lompat ke isi

Nozomi (kereta api)

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Nozomi
Shinkansen seri 500 yang melayani rute Nozomi berangkat dari Stasiun Tokyo pada 23 November 2000

Nozomi
Peta
Informasi umum
Jenis layananShinkansen
Mulai beroperasi1934 (Ekspres)
1992 (Shinkansen)
Operator saat iniJR Central, JR West
Lintas pelayanan
Stasiun awalTokyo
Stasiun akhirHakata
Jenis relTōkaidō Shinkansen
Sanyō Shinkansen
Pelayanan penumpang
Kelas
  • kelas Hijau (setara kelas eksekutif di Indonesia)
  • kelas Standar (setara kelas bisnis di Indonesia)
Fasilitas restorasiTroli makan berjalan
Teknis sarana dan prasarana
Lebar sepur1.435 mm (4 ft 8+12 in) sepur standar
Elektrifikasi25 kV AC, Listrik aliran atas
Kecepatan operasional300 km/h (185 mph)

Kereta api Nozomi (のぞみ, Harapan) adalah salah satu layanan Shinkansen yang beroperasi di jalur Tōkaidō Shinkansen-Sanyo Shinkansen dan menjadi salah satu layanan Shinkansen dengan kecepatan operasi tertinggi.

Shinkansen yang melayani layanan Nozomi hanya berhenti di stasiun-stasiun kelas besar di sepanjang jalur Shin-Ōsaka dan Hakata. Saat ini, layanan Nozomi hanya menggunakan rangkaian Shinkansen seri N700A dan N700S dengan kecepatan operasional lebih dari 300 km/jam (186 mph).[1] Perjalanan antara Tokyo-Osaka berjarak sekitar 515 kilometer (320 mil) dan memakan waktu 2 jam 21 menit. Bersama dengan layanan Mizuho, perjalanan dengan layanan Nozomi tidak berlaku untuk tiket Japan Rail Pass untuk turis asing.[2]

Pemberhentian

[sunting | sunting sumber]
Semua kereta berhenti
Beberapa kereta berhenti
Terkadang kereta berhenti

Daftar pola perjalanan

[sunting | sunting sumber]
Stasiun Jarak (km)

(dari Tokyo)

Tokyo - Hakata 1 Tokyo-

Shin-Osaka 2

Nagoya - Hakata
Tokyo 0.0
Shinagawa 6.8
Shin-Yokohama 25.5
Nagoya 342.0
Kyoto 476.3
Shin-Ōsaka 515.4
Shin-Kobe 548.0
Nishi-Akashi 570.2 -
Himeji 601.3 -
Okayama 676.3
Fukuyama 733.1
Hiroshima 821.2
Tokuyama 903.5 -
Shin-Yamaguchi 944.6
Kokura 1013.2
Hakata 1069.1

Catatan:

1 Beberapa kereta memulai/mengakhiri perjalanannya di Nishi-Akashi, Himeji, Okayama atau Hiroshima.

2 Beberapa kereta memulai/mengakhiri perjalanannya di Nagoya.

Bakal pelanting

[sunting | sunting sumber]

Pendahulu

[sunting | sunting sumber]

Transformasi rangkaian

[sunting | sunting sumber]
Mobil no. 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16
Kelas Standar Standar Hijau Standar
Non-reservasi Reservasi Reservasi Reservasi
Fasilitas Toilet WC / dek merokok Cardphone Toilet Mesin penjual otomatis WC / dek merokok WC / cardphone Dek merokok Mesin penjual otomatis / WC / ruang kursi roda Cardphone toilet Dek merokok / WC / cardphone
Nomor mobil 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16
Kelas Standar Standar Standar Standar Standar Standar Standar Hijau Hijau Hijau Standar Standar Standar Standar Standar Standar
Fasilitas toilet Cardphone WC / mesin penjual otomatis toilet Cardphone toilet toilet Mesin penjual otomatis / WC / ruang kursi roda Cardphone toilet Mesin penjual otomatis / WC / cardphone

Nama Nozomi pertama kali digunakan untuk layanan ekspres jarak jauh yang dioperasikan antara Busan (yang saat itu diduduki Jepang) dan Mukden (sekarang Shenyang) di bekas Manchukuo (sekarang Tiongkok) dari tahun 1934.[5]

Pelayanan shinkansen Nozomi dimulai pada tanggal 14 Maret 1992 menggunakan kereta api seri 300 dengan kecepatan tertinggi 270 km/jam. Mulai Maret 1997, rangkaian Shinkansen seri 500 diperkenalkan di layanan Shin-Osaka - Hakata, berjalan dengan kecepatan maksimum 300 km/jam dan mencakup ruas antara Shin-Osaka dan Hakata dalam 2 jam 17 menit. Sejak akhir November 1997, kereta seri 500 resmi digunakan untuk KA Nozomi rute Tokyo - Hakata PP.

Saat ini, waktu tempuh tercepat untuk Nozomi pada rute Hakata - Tokyo adalah 4 jam 46 menit (hanya untuk KA nomor 64), dengan hanya berhenti di Kokura, Hiroshima, Okayama, Shin-Kobe, Shin-Osaka, Kyoto, Nagoya, Shin-Yokohama, dan Shinagawa.

Lihat pula

[sunting | sunting sumber]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Hyperdia: Shin-Osaka–Tokyo timetable for 2009-06-11[pranala nonaktif permanen]
  2. ^ "About Japan Rail Pass". Japan: Japan Railways Group. Diarsipkan dari versi asli tanggal 19 June 2017. Diakses tanggal 29 March 2015. 
  3. ^ JR Timetable, August 2011, p.997
  4. ^ 新幹線 車両大全 [Shinkansen Cars Encyclopedia]. Tokyo, Japan: Ikaros Publications Ltd. November 2011. hlm. 60–135. ISBN 978-4-86320-526-0. 
  5. ^ JR急行・快速列車 [JR Express & Rapid Trains]. Tokyo, Japan: Railway Journal. 2 November 1991. hlm. 127.