Lompat ke isi

Mobil penumpang umum

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Mobil Penumpang Umum (disingkat MPU) merupakan sebutan untuk berbagai moda transportasi umum atau angkutan orang menggunakan kendaraan bermotor (bukan bus) berkapasitas 12-16 tempat duduk, yang beroperasi sesuai izin trayek yang diterbitkan oleh pemerintah daerah setempat di Indonesia. Nama MPU biasanya disematkan pada moda transportasi umum yang mempunyai jalur lintasan lebih jauh dari angkutan dalam kota dan lebih dekat dari bus antarkota. Beberapa MPU juga ada yang melayani trayek antarkota, contohnya seperti MPU Bison jurusan Surabaya (Ngagel) – SidoarjoPandaanMalang PP.

Sebutan angkutan MPU di berbagai daerah

[sunting | sunting sumber]

Beberapa contoh dari moda angkutan MPU yang mudah ditemui adalah sebagai berikut.[1][2][3][4][5]

Indonesia

[sunting | sunting sumber]
  1. Angkutan kota (angkot)
  2. Angkutan pedesaan (angdes)
  3. Mikrolet (istilah khusus untuk angkot di wilayah DKI Jakarta)
  4. Lyn (istilah khusus untuk angkot di wilayah Kota Surabaya)
  5. Taksi (bukan taksi argometer dan juga dikenal dan beroperasi di wilayah Pulau Papua)
  6. Oplet
  7. Bemo
  8. Bus Gunung (istilah khusus wilayah Sumatera Utara, terutama di wilayah Kabupaten Karo)
  9. Bison
  10. Colt L300 (atau juga dikenal dengan sebutan "kol mini")
  11. Elf (istilah khusus di wilayah Jabodetabek dan Jawa Barat)
  12. PS (istilah khusus di wilayah Banten)
  13. Bus engkel atau bus tuyul (istilah khusus di wilayah Jawa Tengah, terutama di wilayah Kabupaten Wonosobo)
  14. Dan lain sebagainya.

Luar negeri

[sunting | sunting sumber]
  1. Jeepney (istilah khusus negara Filipina)
  2. Gordon Valentine (istilah khusus negara Australia, Selandia Baru & Britania Raya).[butuh rujukan]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Dinas Perhubungan Kabupaten Purworejo (2020). "Jenis Kendaraan Wajib Uji". Dinhub Purworejokab. Diakses tanggal 5 Februari 2022. 
  2. ^ Lolong, Andre (2018). "Klasifikasi Umum Mobil Penumpang di Indonesia". Kompasiana. Diakses tanggal 5 Februari 2022. 
  3. ^ "Mengenal Elf: Alternatif Transportasi Jarak Jauh Selain Bus". Manomarion. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-02-05. Diakses tanggal 5 Februari 2022. 
  4. ^ Arianto, Arif (2010). "Pertengahan Mei Ini, Isuzu Pasarkan Pick Up dan Minibus Anyar". Gooto. Diakses tanggal 5 Februari 2022. 
  5. ^ "Angkutan Sidoarjo – Surabaya". Maskomuter. 2011. Diakses tanggal 5 Februari 2022.