IBM AIX
Tampilan
Perusahaan / pengembang | IBM |
---|---|
Diprogram dalam | C (bahasa pemrograman) |
Model sumber | Tertutup |
Rilis perdana | 1985 |
Dukungan platform | IBM PS/2, IBM POWER, PowerPC |
Situs web resmi | www |
AIX (Advanced Interactive eXecutive) adalah sistem operasi keluarga Unix yang dikembangkan pada tahun 1986 oleh IBM untuk produk perangkat kerasnya, terutama untuk seri komputer pribadi IBM PS/2. AIX dikembangkan berdasarkan Unix System V dan ditambah dengan komponen BSD dan OSF/1.[1]
Arsitektur yang didukung
[sunting | sunting sumber]- AIX v1, mendukung PC IBM PS/2 Micro channel Architecture, dan IBM 6150 RT.
- AIX v2, mendukung seri sistem-sistem IBM 6150 RT.
- AIX v3, memperkenalkan dukungan terhadap arsitektur IBM POWER.
- AIX v4, memperkenalkan dukungan terhadao arsutektur IBM PowerPC dan bus PCI.
- AIX v5, memperkenalkan dukungan terhadap arsitektur Intel IA-64 (meskipun AIX yang ditujukan untuk Intel Itanium tidak pernah dirilis untuk publik dan hanya versi beta saja)[2]
- AIX v5.1, memperkenalkan dukungan terhadap fitur Logical Partitioning yang terdapat di dalam arsitektur POWER4, dan merupakan versi terakhir yang mendukung bus MCA.
- AIX v5.2, memperkenalkan dukungan terhadap server blade JS20 yang berbasis IBM PowerPC 970.
- AIX v5.3, memperkelkan dukungan terhadap fitur MicroPartitioning yang dimiliki oleh POWER5.
- AIX v6.1 (beta), memperkenalkan dukungan terhadap Partition mobility yang dimiliki oleh arsitektur POWER5 (diumumkan pada tanggal 22 Mei 2007).
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ "What is AIX?". kb.iu.edu. Diakses tanggal 2019-03-10.
- ^ http://www.unigroup.org/unigroup-0404.html