Pesantren, Tambak, Banyumas
07°36′49.1″S 109°24′49.5″E / 7.613639°S 109.413750°E
Pesantren | |||||
---|---|---|---|---|---|
Negara | Indonesia | ||||
Provinsi | Jawa Tengah | ||||
Kabupaten | Banyumas | ||||
Kecamatan | Tambak | ||||
Kode pos | 53196 | ||||
Kode Kemendagri | 33.02.08.2008 | ||||
Luas | - | ||||
Jumlah penduduk | - | ||||
Kepadatan | - | ||||
|
Pesantren adalah desa di Kecamatan Tambak, Banyumas, Jawa Tengah, Indonesia. Penduduk desa ini rata-rata adalah petani, pedagang, dan karyawan swasta. Desa pesantren terbagi menjadi dua buah grumbul yaitu grumbul pesantren yang berada dibagian barat,yang berbatasan langsung dengan desa Karangpucung dan grumbul Klepusari yg berada dibagian timur yang berbatasan langsung dengan desa Buniayu. Kedua grumbul tersebut dpisahkan oleh hamparan sawah yang luas. Di desa ini terdapat sebuah jalan desa beraspal yang menghubungkan kota kecamatan Tambak dengan kota kecamatan Rowokele; sekaligus jalan ini kerap dijadikan sebagai jalan pintas menuju beberapa objek wisata alam di pegunungan kapur dan pantai selatan Kabupaten Kebumen. Penduduk desa ini termasuk religius, hal ini ditandai dengan adanya masjid tua yang didirikan oleh syekh Abdul Hamid, maka nama masjidnya pun Baitul Hamid. Di desa ini juga terdapat Puskesmas Tambak 2. Pesantren termasuk desa swasembada beras. kecamatan tambak saat ini cukup berkembang pesat